Rabu, 26 Juni 2013

"Gema Ramadhan 1434 H RISMA-JT"

Ramadhan Ya Marhaban,,,
Ramadhan sudah didepan mata, Remaja Islam Masjid Agung Jawa Tengah akan mengusung serangkaian kegiatan dibulan nan penuh berkah ini dengan brand "Gema Rmadhan 1434 H" , yang bertemakan "Nyengkuyung Rahmating Wulan Romadhon".
Kenapa pada tahun ini RISMA-JT mengusung tema tersebut sebagai rangkaian acara Ramadhan?
M. Nur Ahadi, SI.Kom, sebagai Ketua Umum RISMA-JT yang baru,  menjelaskan "tema ini ditentukan karena dari kepanitiaan bermaksud untuk membuat acara ramadhan tahun ini menjadi semarak dan berbeda dari tahun sebelumnya dengan berbagai serangkaian acara yang bermanfaat bagi kalangan pelajar maupun umum, serta nantinya akan mengajak anak-anak jalanan untuk merasakan indahnya keberkahan di bulan ramadhan.
Serangkaian kegiatan tersebut diantaranya yaitu : Saresehan  Jurnalistik, Khatam Al-Qur'an, Seminar Dakwah, Pesantren Ramadhan, Ngabuburit Bareng, Sahur On The Road Bersama Anjal, Santunan Anak Yatim, dan serangkaian acara tersebut akan ditutup dengan Ramadhan Expo dimana pada Ramadhan Expo akan diadakan berbagai macam perlombaan.



0 komentar:

 

Blogger news

Blogroll

About